Rabu, 23 April 2025

Tak Sesuai Lokasi, Paket Proyek Pemeliharaan Berkala Jalan Ruas Jalan Garuda Diduga Fiktif

NEWSBERITA DAERAHTak Sesuai Lokasi, Paket Proyek Pemeliharaan Berkala Jalan Ruas Jalan Garuda Diduga Fiktif

PristiwaNews l Tasikmalaya – Kerusakan jalan yang menjadi kewenangan pemerintah provinsi Jawa Barat beberapa bulan kebelakang secara serempak diperbaiki. Salah satunya jalan provinsi ruas jalan Garuda dalam wilayah Kota Tasikmalaya.

Untuk memastikan adanya paket pekerjaan pemeliharaan berkala jalan ruas jalan Garuda, Peristiwa News pun coba menelusuri jalan provinsi dalam wilayah Kota Tasikmalaya tersebut.

Namun alangkah tercenganya, tak kalah PeristiwaNews tiba tepat dititik ruas jalan Garuda tersebut tak nampak ada tanda-tanda akan adanya kegiatan pekerjaan pemeliharaan berkala jalan sebagaimana judul paket pekerjaannya.

Yang pastinya, ruas jalan yang memiliki panjang tak kurang dari 1 km tersebut badan jalan-nya masih terlihat ada yang mengelembung, cembung hingga membuat kendaraan “ajrut-ajrutan”.

Sebagaimana hasil pantauan, kondisi mengelembungnya jalan tersebut tak jauh dari pertigaan Jalan Cicurug.

Hal ini cukup dibenarkan Asjo (46) salah seorang warga jalan Sutisna Senjaya yang mengatakan, kalau jalan Garuda itu kurang lebih hanya 1 km.

Mulai dari perbatasannya, antara jalan Garuda dan Sutisna Senjaya sampai ke perempatan K.H Mashudi perempatan Lanud, tambah Asjo, Rabu (3/5/2023).

Sampai saat ini belum terlihat adanya perbaikan di jalan Garuda ini. Tetapi kalau di daerah Lanud memang memang sudah terlihat. Bahkan, perbaikan tambal sulam sudah dilakukan jauh sebelum Lebaran.

Tapi itu bukan jalan Garuda, melainkan jalan KH. Khoer Afandi, ungkap Asjo.

Sangat disesalkan, sampai berita ini diturunkan, Kustoyo selaku Kepala UPTD Pengelolaan Jalan dan Jembatan Wilayah Pelayanan V belum dapat dikonfirmasi. Menurut keterangan, Kustoyo tengah rapat bersama jajarannya.

ADVERTISEMENT
Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.