Selasa, 22 April 2025

Kopi Hitam Siap Menangkan Pilkada Secara Linier, Airin – Ade dan SAMA

OrganisasiKopi Hitam Siap Menangkan Pilkada Secara Linier, Airin - Ade dan SAMA

PristiwaNews | KOTA TANGERANG, – Komunitas Kopi Hitam gelar bimbingan teknis (bimtek) dan kumpulkan kordinator wilayah se-Kota Tangerang untuk kemenangan di Pakons Hotel, Kota Tangerang, Minggu (1/9)

Acara ini sekaligus mempererat tali silaturahmi juga rencana persiapan strategi kemenangan pada pilkada Banten, kota Tangerang dengan pasangan calon yang linier yakni Airin – Ade Sumardi dan Sachrudin – Maryono,

” Hari ini kita (Kopi Hitam) kumpulkan Korcam dan Korkel se-kota Tangerang. Yang mana rencananya pada tanggal 15 mendatang kita juga akan mendeklarasikan 1.020 kordinator RW se kota Tangerang yang akan dihadirkan Bu Airin-Ade dan Sachrudin-Maryono,” ungkap Ketua Kopi Hitam kota Tangerang, Hasanudin Bije

Lebih lanjut, Bije mengklaim bahwa target kemenangan mencapai 70 persen susuai instruksi Sachrudin saat konferensi pers pasca pendaftaran di KPU beberapa waktu lalu. Ia mengarahkan anggota untuk all out di akar rumput,

” Intinya pemenangan itu kan ada di bilik suara atau TPS nanti, yang pasti bahwa kopi hitam menyumbang struktur baik di tingkat kota sampai ke TPS karena itu inti dari tim pemenangan. Dan kopi hitam bagian dari menyumbang angka itu, ” Tegasnya.

Sementara, acara bimtek pun dihadiri bakal calon wakil walikota Tangerang, Maryono Hasan, ia menjelaskan pada kegiatan hari ini guna untuk konsolidasi dan sosialisasi terhadap rekan-rekan Kopi Hitam,

” Hal ini bertujuan untuk mensosialisasikan dan mengkampanyekan ibu Airin-Ade di Pilgub Banten serta Sachrudin-Maryono di Pilwalkot Tangerang, ” tuturnya, disela acara

Mantan Camat Periuk itu berharap, Kopi Hitam dapat memenangkan SAMA dan Airin – Ade Sumardi dalam rangkaian pilkada. Lantaran Kopi Hitam berkontribusi memenangkan pilpres dan pileg kemarin,

” Kopi hitam sudah berdiri beberapa tahun lalu sehingga komunikasi di Kota Tangerang menjelang atau di pilpres dan pileg kemarin mereka (Kopi Hitam) sudah berkontribusi dan dilanjutkan di Pilkada Kota Tangerang, ” pungkasnya.

ADVERTISEMENT
Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.