Selasa, 22 April 2025

 Antisipasi Demam Berdarah Lurah Pasir Jaya Foging Kerjasama Dengan PT.Fumakilla

NEWS Antisipasi Demam Berdarah Lurah Pasir Jaya Foging Kerjasama Dengan PT.Fumakilla

PristiwaNews | Kota Tangerang, Guna antisipasi demam berdarah dengue (DBD) adalah penyakit menular yang disebabkan oleh nyamuk Aedes aegypti pembawa virus dengue, gejala DBD yang terlambat dikenali dan diobati dapat mengakibatkan perdarahan dalam berbahaya, Selasa (8/8)

Maka dari itu lurah pasir jaya dan pengurus RW 04 bekerjasama dengan  PT.Fumkilla Indonesia melalui CSR nya, mengadakan penyemprotan diwilayah RW 04 dari 7 RT. upaya pencegahan demam berdarah  di sekitar rumah agar penyakit ini tidak  menyebar luas.

di sela sela ke sibukan nya Lurah Pasir Jaya ,Ardi Irawan yang didampingi pengurus RW 04 menyampaikan cara pencegahan demam berdarah (DBD) di rumah Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, demam berdarah dengue alias DBD ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes yang terinfeksi virus dengue. Jika tidak ditangani dengan tepat, maka  berisiko mengalami komplikasi DBD yang bisa berakibat fatal. Pencegahan DBD penting untuk dilakukan agar  terhindar dari risiko tersebut.

“maka dengan slogan pencegahan demam berdarah (DBD) yang berbunyi 3M: menguras, menutup, dan mengubur. Namun, prinsip pencegahan DBD bukan cuma itu. cara yang paling utama adalah dengan memastikan kita  tidak digigit nyamuk Aedes aegypti untuk menghindari penularan demam berdarah, ini bisa dilakukan dengan menjaga lingkungan tetap bersih, juga menggunakan penangkal nyamuk agar tidak berkembang biak di rumah.

oleh karena untuk, menjaga lingkungan bersih maka akan terhindar dari bermacam penyakit terutama demam berdarah dan yang terpenting lagi, Menguras bak mandi seminggu sekali Genangan air merupakan tempat bagi nyamuk Aedes aegypti berkembang biak. Nyamuk betina pertama-tama akan bertelur pada dinding bak yang terisi air. Larva nyamuk yang menetas dari telur kemudian akan mendapat makanan dari mikroorganisme di sekitarnya. Seiring waktu, larva nyamuk akan tumbuh menjadi nyamuk dewasa. Keseluruhan siklus ini berlangsung selama 8–10 hari dalam suhu ruang. 

Lebih lanjut Ardi mengukapkan Maka dari itu, menguras dan membersihkan bak mandi minimal seminggu sekali adalah cara pencegahan DBD yang paling utama, kebiasaan ini dapat membasmi nyamuk Aedes aegypti serta memutus rantai penularan demam berdarah. bahkan  Bersihkan juga wadah penampung air lainnya Jangan hanya berhenti sampai di kamar mandi.

“kita  juga perlu menguras dan membersihkan berbagai wadah lain di rumah yang menampung air untuk mencegah demam berdarah, Perabotan seperti baskom, kaleng, vas atau pot bunga, ember, dan lain sebagainya dapat menjadi sarang bagi nyamuk jika tidak rajin dikuras. biasakanlah menguras wadah-wadah air tersebut setidaknya dua kali seminggu sebagai langkah pencegahan demam berdarah di rumah. Setelah itu, tutup rapat wadah yang kemungkinan bisa menjadi sarang nyamuk tutupnya.”

ADVERTISEMENT
Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.