Rabu, 23 April 2025

Bantuan Keuangan Infrastruktur di Desa Tegal Lega Kec. Cigudeg Kab. Bogor Anggaran Satu Miliyar Satu Desa (Samisade)

NEWSBantuan Keuangan Infrastruktur di Desa Tegal Lega Kec. Cigudeg Kab. Bogor Anggaran Satu Miliyar Satu Desa (Samisade)

PristiwaNews | Kab. Bogor – Satu miliar satu desa yang di sebut istilah samisade untuk Desa Tegal Lega yang mana anggaran bantuan keuangan infrastruktur desa (SAMISADE) dengan 2 kegiatan pembangunan Hotmix dan kelengkapannya yang berlokasi di jalan desa di Bojong Binong , RT 08/04 sampai Kp. Binong RT.05/04 dan yang kedua jalan desa di kampung Pasir Aor RT.06/02, sampai RT.07/02 Desa Tegal Lega kecamatan Cigudeg kabupaten Bogor, (20/8/2024).

Pembangunan infrastruktur di Kampung Bojong Binong RT.08/04 sampai dengan Kampung Binong RT.05/04 dengan anggaran Rp.500.000.000 Pelaksanaan dimulai tanggal 30 Juli 2024 dengan ukuran P.550 meter L.2.5 meter dan T.0,03 meter, diawali dengan pembangunan TPT dan gelar batu makadam serta pemadatan memakai alat berat Roller Sakai TW 500 Wi setelah selesai pemadatan langsung di Hotmix. Selanjutnya Kegiatan Pembangunan Infrastruktur di Kampung Pasir Aor RT.06/02 sampai dengan RT.07/02 Desa Tegal Lega dengan P.450 meter, lebar P.2.5 meter, T.0,03 meter, dengan anggaran Rp.500.000.000 sama seperti dengan di kampung Bojong Binong untuk tehnik pekerjaan infrastrukturnya.

Untuk Proses Pencairan dibagi 2 Tahap, untuk saat ini yang sudah cair 60% atau sebesar Rp. 600.000.000,- (enam ratus juta rupiah) untuk 2 kegiatan tersebut.

Sebelum pekerjaan infrastruktur jalan di mulai Kades Tegal Lega, Arsudin Dedi Apriandi mengumpulkan warga, tokoh masyarakat, Kadus, RW dan RT untuk bermusawarah tetang pengerjaan dilapangan, akhirnya semua sepakat untuk pengaspalan Hotmix di kerjakan oleh ahlinya, dikarenakan warga tidak mengerti untuk kerjaan pengaspalan Hotmix dan untuk pengerjaan TPT serta pengerjaan gelar batu makadam untuk pemadatan di kerjakan oleh warga masyarakat dan langsung ke pelaksanaan pekerjaan.

Saat rekan media ke lokasi pengerjaan Samisade di Kampung Bojong Binong dan menayangkan berita tentang papan RAB tidak ada ternyata ada di titik nol pengerjaan jadi rekan media tidak melihat, dan saat di konfirmasi oleh rekan media, Kepala Desa Tegal Lega Arsudin Dedi Apriandi menjelaskan bahwa papan RAB itu ada.

Menurut keterangan Arsudin Dedi Apriandi pesan untuk rekan rekan media bilamana ingin menayangkan berita harap konfirmasi ke Kepala Desa atau Tim Pelaksana Kegiatan (TPK).

ADVERTISEMENT
Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.