Sabtu, 26 April 2025

Rencana Pembetukan Kepengurusan SWI “Sekretariat Bersama Wartawan Indonesia” DPC Kabupaten, Lampung Utara

OrganisasiRencana Pembetukan Kepengurusan SWI "Sekretariat Bersama Wartawan Indonesia" DPC Kabupaten, Lampung Utara

PristiwaNews l Lampung Utara, – Sejarah Singkat Sekber Wartawan Indonesia (SWI) didirikan pada 5 Agustus 2020 sebagai hasil kesepahaman bersama dari sejumlah wartawan lintas media, dengan tujuan memberikan kontribusi pemikiran dan solusi terhadap persoalan bangsa. Nama “Sekretariat Bersama Wartawan Indonesia” resmi terdaftar di Ditjen AHU Kemenkumham pada 7 April 2021 dan mendapat pengesahan pada akhir Juni 2021.

Elaborasi:
Tujuan Pembentukan: SWI bertujuan untuk menjadi wadah bagi wartawan untuk memberikan pemikiran, gagasan, dan solusi terhadap berbagai masalah yang dihadapi bangsa Indonesia, sesuai dengan tanggung jawab sebagai insan pers.

Proses Pendirian: Pembentukan SWI dimulai dari rapat pleno yang dihadiri oleh wartawan lintas media pada 5 Agustus 2020. Nama “Sekretariat Bersama Wartawan Indonesia” baru bisa didaftarkan di Ditjen AHU Kemenkumham pada 7 April 2021 setelah proses yang cukup panjang.

Pengesahan: SWI resmi mendapat pengesahan oleh Ditjen AHU pada akhir Juni 2021 dengan nomor AHU-007972.AH.01.07 TAHUN 2021.
Prinsip Kerja: SWI dijalankan dengan prinsip independen, demokratis, dan terbuka.
Visi dan Misi: SWI bertujuan untuk mewujudkan wartawan yang profesional dan sejahtera.

Singkatnya: SWI adalah organisasi profesi kewartawanan yang bertujuan untuk memberikan kontribusi positif bagi bangsa melalui peran dan fungsi pers.

Rofi’i.SE Kabiro media pristiwa.com Lampung Utara sebagai Inisiator ,pembentukan kepengurusan SWI DPC Kabupaten Lampung Utara telah menjalin komunikasi ke beberapa Pejabat yang ada di Kabupaten Lampung Utara,pada kamis malam Jum’at Rofi bersilahturahmi ke Rumdis Ketua DPRD Kabupaten Lampung Utara M Yusrizal,ST dalam suasana lebaran ” Halal Bihalal ” dalam kesempatan tersebut Rofi menyampaikan ” Meminta kesedian Yusrizal untuk menjadi Dewan Pembina SWI DPC Lampung Utara yang akan segera di Bentuk “.

Hal tersebut disambut Positif oleh Ketua DPRD Lampung Utara M Yusrizal,ST ” Segara lengkapi Legalitasnya dan jika sudah lengkap daftarkan ke Kesbagpol Lampung Utara untuk mendapatkan SKK dan setelah selesai semua legalitas, lakukan Audiensi ke Pemerintah Daerah ,Kejari ,Polres dll ” Pada dasarnya saya setuju di masukkan ke dalam Struktur Dewan Pembina dan insak Allah kedepnnya saya akan mensupport SWI DPC Lampung Utara,Kata Yusrizal

Selain telah melakukan komunikasi ke Ketua DPRD Lampung Utara,pada Jum’at malam Sabtu Rofi menyambangi kediaman DRS, Tohir Hasyim mantan Dewan Komisaris BPRS Syariah Kota Bumi, dan untuk masyarakat Lampung Utara tentunya tidak asing lagi dengan sosok yang biasa disapa Bang Tohir,mengapa demikian Bang Tohir sudah beberapa kali menjadi Ketua Team Pemenangan pemilihan Bupati Kabupaten,Lampung Utara ,memliki rekam jejak yang sangat baik dan mempunyai team pemenagan di 23 kecamatan, yang sebarannya di 15 kelurahan dan 232 Desa yang ada di Kabupaten,Lampung Utara.

Pada saat berjumpa dengan Bang Tohir,Rofi disambut baik, masih dalam suasana lebaran dalam kesempatan tersebut,Rofi menceritakan kepada Bang Tohir rencana pembentukan kepengurusan DPC SWI Kabupaten Lampung Utara, hal tersebut di sambut positif oleh Bang Tohir ” Memang saat ini kita harus bernaung dalam suatu wadah atau organisasi selain untuk mengembangkan potensi yang di miliki seluruh anggota dalam organisasi, wadah bisa menjadi tempat bertukar pikiran dan berbagi pengalaman, sesama rekan jurnalis dalam menjalankan profesinya,selain itu tentu silahturahmi terus terjaga “Ucap Bang Tohir

Dalam kesempatan itu pula,Rofi meminta kesediaan DRS,Tohir Hasyim untuk masuk dalam Struktur Dewan Pembina SWI DPC,Lampung Utara yang akan di bentuk, hal tersebut disambut baik oleh Bang Tohir ” Saya siap dimasukkan dalam Struktur Dewan Pembina SWI lampung Utara yang akan dibentuk, dan jika akan diadakan pertemuan untuk pembentukan kepengurusan SWI Lampung Utara dengan kawan – kawan media ,infokan kesana insak Allah saya akan hadir ” Sambung Bang Tohir

Dan untuk posisi Penasehat Hukum ( PH ) ,Rofi telah melakukan komunikasi Via Telpon dengan Advokat/Pengacara Suryanto,SH ,dalam komunikasi via telpon tersebut Suryanto menyampaikan kesediaannya untuk masuk dalam Struktur PH Di DPC SWI Kabupaten,Lampung Utara yang akan di bentuk ” Masukkan saja saya dalam Struktur Penasehat Hukum ,dan khabari saya jika akan mengadakan pertemuan dengan kawan-kawan media, dan saya akan selalu siap untuk di ajak berdiskusi mengenai peraturan perudang-udangan dan insak allah kedepannya saya akan support SWI DPC Kabupaten, Lampung Utara jika sudah terbentuk,dengan kapasitas saya sebagai seorang Advokat/Pengacara” Tutup Suryanto

Dalam waktu dekat ,akan diadakan pertemuan bersama kawan – kawan media Online / Streaming yang ada di Kabupaten Lampung Utara, ” Kami sedang mempersiapkan segala sesuatunya untuk mengundang kawan-kawan media Online/Streaming dalam waktu dekat ” Kata Rofi. Undangan bersifat “TERBUKA” dan akan di sebar luaskan Melalui WhatsApp Group WhatsApp, Facebook dan media online lainnya, bagi kawan-kawan Redaksi,Kabiro,Wartawan media Online /Streaming yang belum tergabung dalam suatu wadah “,Kewartawanan” dan ingin bergabung di DPC SWI Kabupaten Lampung Utara ,yang akan segera dibentuk, dipersilahkan untuk hadir sesuai jadwal pada undagan , yang dalam waktu dekat akan disampaikan melalui berenda facebook ” Ro Fi ”

ADVERTISEMENT
Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.