Senin, 21 April 2025

SD Negeri 5 Madukoro Menjadi Tuan Rumah “Gebyar Penggalang Berprestasi” Kwarran Kotabumi Utara

NEWSBERITA DAERAHSD Negeri 5 Madukoro Menjadi Tuan Rumah "Gebyar Penggalang Berprestasi" Kwarran Kotabumi Utara

PristiwaNews l Lampung Utara – Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Kotabumi Utara mengadakan kegiatan Gebyar Penggalang Berprestasi yang dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri 5 Madukoro, Kecamatan Kotabumi Utara, Kabupaten Lampung Utara, Sabtu (22/02/2025).

Kegiatan yang diikuti oleh 17 peserta Sekolah Dasar yang berasal dari khususnya Kecamatan Kotabumi Utara dan juga ada beberapa dari luar Kecamatan Kotabumi Utara, berkompetisi untuk meraih juara dalam berbagai jenis perlombaan.

Dalam kegiatan ini diadakan beberapa jenis perlombaan, diantaranya Lomba Ketangkasan Baris Berbaris (LKBB), Pionering (Tali Temali), Puisi dan Tari Adat Nusantara.

Berbagai lomba yang diadakan pada kegiatan Gebyar Penggalang Berprestasi ini diharapkan dapat menumbuhkan kerjasama, kegotong royongan serta kedisiplinan di kalangan peserta. Anak-anak dilatih untuk cekatan, cerdas dan disiplin dalam menjalankan tugas-tugas yang diberikan.

Melalui kegiatan yang kreatif, rekreatif, kompetitif dan edukatif, diharapkan anak-anak menjadi pribadi yang sehat jasmani dan rohani.

Ketua K3S yang juga sekaligus Koordinator Wilayah (Korwil) Pendidikan Kotabumi Utara, Heni Rusanti, M.Pd., menyampaikan, Kegiatan ini adalah “Gebyar Penggalang Berprestasi Open Gudep SD Negeri 5 Madukoro Kwarran Kotabumi Utara”.

“Dalam kegiatan ini diikuti oleh peserta dari 17 Sekolah Dasar, khususnya dari Kecamatan Kotabumi Utara dan ada juga beberapa peserta dari luar Kecamatan Kotabumi Utara”, ungkap Heni

“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan motivasi siswa untuk berkarya dan memiliki tanggung jawab serta kedisiplinan di masa mendatang, dan juga menjadi anak yang bertanggung jawab kepada orang tua, bangsa dan negara, serta menjadi manusia yang bertaqwa kepada Allah SWT”, tambahnya.

Di tempat yang sama, Kepala Sekolah SD Negeri 5 Madukoro, Suresmi, S.Pd., mengapresiasi dengan diadakannya kegiatan Gebyar Penggalang Berprestasi yang diselenggarakan oleh Kwarran Kotabumi Utara “Semoga dengan adanya kegiatan Gebyar Penggalang Berprestasi ini dapat mempererat tali silaturahmi antar siswa dan juga pengurus di Kwarran Kotabumi Utara”, ucapnya.

Kami sangat mendukung event seperti ini, karena bisa memberikan ruang bagi Pramuka SD/MI untuk berlomba, bersahabat dan berprestasi. Selain itu juga untuk membentuk karakter positif bagi peserta dan meningkatkan ketrampilan baik fisik maupun akademik,” tegasnya.

( ROFI )

ADVERTISEMENT
Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.