Pristiwa.com | JAKARTA – Saat Ini Pemerintah tengah mempertimbangkan untuk memberikan vaksin Covid-19 dosis ketiga atau booster pada masyarakat umum. Hal itu diungkapkan oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin meninjau Sentra Vaksinasi COVID-19 di Kampus UI Salemba Jakarta, Selasa.(08/09/2021)
Dalam kunjungannya tersebut, Wapres menyampaikan pentingnya vaksinasi sebagai kunci keberhasilan penanganan pandemi COVID-19 dengan membentuk kekebalan komunal atau herd immunity di Indonesia.
“Secara lebih detail itu memang sedang disiapkan skenarionya seperti apa, yang pasti penerapan protokol kesehatan ketat dan vaksinasi akan berlanjut sampai tiga kali dosis atau booster, ini yang sekarang dilakukan pemerintah,” ujar dia dikutip dari ANTARA.
Pemberian dosis tambahan vaksin COVID-19 atau booster merupakan salah satu strategi yang dilakukan pemerintah untuk menurunkan level pandemi ke endemi, katanya.
Selain itu, Wapres Ma’ruf Amin mengatakan pemerintah sedang menyiapkan skenario terperinci terkait penanganan endemi COVID-19 di Tanah Air.
“Pemerintah sedang menyiapkan skenarionya secara lebih detail untuk menghadapi masa endemi,” kata Wapres usai meninjau Sentra Vaksinasi COVID-19 di Kampus UI Salemba Jakarta, Selasa.
Wapres mengatakan pemerintah memprediksi COVID-19 tidak akan lenyap dengan cepat sampai ada penemuan obat yang mujarab untuk penyakit akibat virus tersebut.
Sebelumnya pada hari yang sama Wapres meninjau pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di Rumah Sakit Khusus Gigi dan Mulut Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia (RSKGM FKG UI) di Jakarta Pusat
Dalam kunjungannya tersebut, Wapres menyampaikan pentingnya vaksinasi sebagai kunci keberhasilan penanganan pandemi COVID-19 dengan membentuk kekebalan komunal atau herd immunity di Indonesia. (*)
Editor/DR