Jumat, 13 September 2024

Medina Zein di Panggil Polisi Tidak Datang Atas Laporan Marissa Icha

NEWSMedina Zein di Panggil Polisi Tidak Datang Atas Laporan Marissa Icha

Pristiwa.com | JAKARTA – Perseteruan antara Medina Zein dengan selebgram Marissa Icha masih berlanjut. Marissa Icha telah melaporkan Medina Zein ke Polda Metro Jaya atas dugaan pencemaran nama baik, Senin (13/9/2021).

Pada Jumat (17/9/2021), Medina Zein diagendakan untuk memberikan klarifikasi atas laporan Marissa Icha. Hal itu diketahui dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH INFOTAINMENT, Jumat (17/9/2021).

Namun sayang, Medina Zein mangkir dari panggilan dan hanya diwakili oleh kuasa hukumnya, Machi Achmad.

“Iya benar sekali, hari ini kita ada undangan klarifikasi laporan saudari MI,” kata Machi.

“Tetapi kami baru menerima surat itu pada tanggal 15 dan setelah saya konfirmasi kepada klien saya, klien saya berhalangan hadir,” sambungnya.

Machi Achmad pun membeberkan alasan Medina Zein tidak memenuhi panggilan polisi lantaran memiliki keperluan lain.

Sehingga, pihaknya telah menyampaikan pada polisi dan meminta agar diagendakan ulang.

Rencananya istri Lukman Azhari itu akan memenuhi panggilan polisi pekan depan.

Tentunya ada kegiatan yang berbentrokan dengan panggilan. Itu sudah jauh-jauh hari dan kami sudah menjelaskan juga,” jelas Machi Achmad.

“Dan akhirnya dijadwalkan minggu depan,” tambahnya.

Perseteruan keduanya berawal dari kemunculan Marissa Icha yang tiba-tiba menuding tas yang dijual Medina Zein palsu.

Medina Zein Merasa Dirugikan atas Tudingan Jual Tas Branded KW

Nama Medina Zein belakangan memang ramai menjadi perbincangan publik.

Setelah jadi bulan-bulanan netizen terkait masalah utang piutang dengan Rachel Vennya dan Citra Kirana, muncul tudingan bahwa telah menjual tas palsu alias KW.

Hal itu diketahui dalam video yang diunggah di kanal YouTube TRANS7 Lifestyle, Minggu (5/9/2021).

Crazy rich asal Surabaya bernama Queen Uci Flowdea bahkan meminta Medina untuk mengembalikan uangnya terkait dengan tas bermerek.

Uci Flowdea meragukan keaslian tas yang dibeli dari Medina Zein.

Terbaru, muncul seorang selebgram bernama Marissa Icha yang mengaku berteman dengan beberapa pembeli tas bermerek di Medina Zein.

Selebgram ini menuduh Medina Zein telah berbohong dengan menjual barang-barang KW kepada rekan artis.

Menanggapi tuduhan tersebut, Medina mengaku santai.

Sebab, ia mengklaim punya bukti bahwa tas yang dijualnya adalah barang asli.

“Sekarang tinggal dibuktikan saja, makanya dari kemarin aku santai saja nggak pernah menanggapi awalnya,” kata Medina.

“Aku nggak takut karena menurut aku udah di jalan yang benar nih.”

“Maksudnya aku membeli tas-tas itu dengan harga autentik dan aku punya buktinya semua,” paparnya.

Kendati demikian, ia merasa dirugikan nama baiknya.

“Jadi saya di sini sangat dirugikan, kalau mau dibilang nanti misalkan si MI ini minta damai,” ucap Medina Zein.

“Aku sih nggak mau karena menurut aku ini sudah sangat merugikan nama baik aku yang sudah aku bangun 10 tahun,” tambahnya.

Editor/DR

Tribunseleb

ADVERTISEMENT
Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.