Sabtu, 27 Juli 2024

Sekjen PBNU : Saifullah Yusuf Mengatakan Masih Membutuhkan Kehadiran Habib Luthfi

NEWSSekjen PBNU : Saifullah Yusuf Mengatakan Masih Membutuhkan Kehadiran Habib Luthfi

PristiwaNews | Jakarta – Kabar mundurnya Muhammad Luthfi Bin Yahya atau Habib Luthfi diberitakan pamit mengundurkan diri dari Mustasyar PBNU. Sekjen PBNU, Saifullah Yusuf atau Gus Ipul mengungkapkan bahwa PBNU Masih Membutuhkan Kehadiran Habib Luthfi.

“Kami hanya ingin dan masih butuh Habib Luthfi, kami masih sangat membutuhkan Habib Luthfi sebagai guru,” ujar Gus Ipul saat dihubungi, Minggu (16/1/2022).

Dia sendiri berharap Habib Luthfi tetap menjadi bagian dari Mustasyar PBNU. Gus Ipul ingin Habib Luthfi selalu memberikan pendampingan kepada pengurus.

“Jadi kami berharap beliau tetap di Mustasyar sebagai penasihat. Mudah-mudahan Habib Luthfi tetap bisa mendampingi kami,” ungkap Gus Ipul.

Kabar mengenai mundurnya Habib Luthfi sebagai Mustasyar PBNU sebelumnya tersebar di aplikasi percakapan. Untuk diketahui, Mustasyar adalah salah satu bagian dari PBNU. Bagian yang berisi tokoh-tokoh senior NU ini berwenang memberi nasihat dan saran bagi PBNU.

Habib Luthfi Bin Yahya menjadi salah satu Mustayar PBNU di era kepemimpinan Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya. Selain itu, ada pula nama sejumlah tokoh nasional dalam Mustasyar seperti KH. Mustofa Bisri, mantan Ketua Umum PBNU Kiai Said Aqil Siroj serta Wakil Presiden RI, KH Ma’ruf Amin.

SourceDETIK
ADVERTISEMENT
Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.