Kamis, 20 Maret 2025

Kanitbinmas Beserta Kapolsek Rajeg Berhasil Amankan 28 Pelajar Terlibat Tawuran

BREAKINGNEWSKanitbinmas Beserta Kapolsek Rajeg Berhasil Amankan 28 Pelajar Terlibat Tawuran

PristiwaNews, Kabupaten Tangerang – Telah terjadi tawuran antar pelajar sebanyak 28 (dua puluh delapan) orang pelajar yang melibatkan beberapa SMK dan SMA, pada Senin malam tanggal 15 januari 2024 sekitar pukul 21.30 Waktu Indonesia barat.

Sehingga mengakibatkan 4 orang mengalami luka, Korban pengguna jalan Raya Rajeg di Desa Rajeg Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang.

Aksi tawuran antar remaja di Jalan Raya Rajeg-Mauk, Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang terjadi hingga menimbulkan korban yang mengalami luka serius akibat sabetan senjata tajam, Selasa 16 Januari 2024

Kanitbinmas Iptu Sularjo Ahmad Yulianto mengatakan, mantan Ketua RT Perum Tanjakan Indah mengalami luka sabetan senjata tajam milik pelaku tawuran. Korban bersimbah darah dan harus dilarikan ke rumah sakit.

Tak hanya dia, empat orang pengguna jalan dan warga lainnya juga menjadi korban akibat serangan para pelaku tauran.

ia juga menambahkan, bahwa pihak Koramil 12/Rajeg dan Polsek Rajeg, telah mengamankan sebanyak 31 orang remaja yang terlibat dalam aksi tawuran tersebut.

“Para pelakunya sudah kami amankan,” ucap Iptu Sularjo.

Pihak kepolisian juga turut mengamankan, beberapa bukti berupa senjata tajam yang digunakan dalam aksi tawuran itu.

Puluhan pelajar yang terlibat itu sudah diamankan di Polsek Rajeg, dan masih dalam penanganan. sementara korban masih dalam penanganan medis.

“Dua korban lagi masih pendataan karena baru mendapat laporan dari masyarakat sekitar tempat kejadian,” ujarnya.

ADVERTISEMENT
Terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.